Halaman

Sabtu, 26 Februari 2011

Semangka Cegah Tekanan Darah Tinggi

Semangka Cegah Tekanan Darah Tinggi
Foto: chloesblog.bigmill.com
Jakarta - Buah yang warnanya merah cantik ini ternyata tidak saja enak sebagai penghilang dahaga di cuaca yang terik. Tapi juga berkhasiat untuk menurunkan tekanan darah tinggi lho! Bagaimana mungkin?

Jika Anda salah satu orang yang menyukai buah berwarna merah dengan rasa manis yang segar ini, Anda patut berbahagia karena berdasarkan penelitian buah ini mengandung banyak manfaat untuk tubuh. Salah satunya dapat menurunkan tekanan darah tinggi.

FSU Asisten Profesor Arturo Figueroa dan Profesor Bahram H. Arjmandi dari The Florida State University menemukan jika enam gram L-citrulline/L-arginine asam amino dari ekstrak semangka diberikan setiap hari selama enam minggu, ada peningkatan fungsi arteri dan akibatnya menurunkan tekanan darah aorta. Hal ini telah dicoba kepada empat pria dan juga lima wanita menopouse berusia 51-57 tahun.

"Penemuan ini menunjukkan bahwa semangka memiliki efek vasodilatory, salah satu yang dapat mencegah tekanan darah tinggi meningkat, yang bisa menyebabkan serangan jantung dan juga stroke." terang Fiegueroa.

92 persen kandungan semangka adalah air, dan 8 persen sisanya mengandung lykopen, zat antioksidan yang melindungi jantung manusia, mencegah prostate sekaligus menjaga kesehatan kulit. Dalam septong buah semangka terdapat kandungan lykopen, beta karoten dan senyawa yang paling cemerlang di antara Phytonutrients - citrulin - dengan berbagai fungsi yang berguna. Kegunaannya antara lain untuk merelaksasi pembuluh-pembuluh darah seperti yang dilakukan oleh Viagra.

Lycopen merupakan salah satu komponen karotenid seperti halnya betakaroten. Dan jika dibandingkan dengan antioksidan lainnya, lycopen mampu menangkal radikal bebas lebih ampuh dibandingkan dengan vitamin C dan E. Kandungan air dan kalium yang tinggi dapat menetralisir tekanan darah, dan hal ini sangat baik untuk Anda yang menderita tekanan darah tinggi.

Untuk Anda yang sudah berusia lanjut, semangka tidak hanya membantu memulihkan gangguan kesehatan lebih cepat, namun juga membantu meningkatkan kemampuan mental dan ketajaman daya ingat. Mengkonsumsi buah semangka setiap hari sangat baik karena bisa menurunkan resiko terkena penyakit kanker. Namun, jika Anda memiliki gangguan gula darah ada baiknya berkonsultasi dengan dokter untuk jumlah semangka yang seharusnya.

Sumber : detikfood 

Kiwi Cegah Stroke dan Darah Tinggi

Kiwi Cegah Stroke dan Darah Tinggi
Foto: www.helenabv.com
Jakarta - Siapa sangka kalau buah yang memiliki bulu halus pada kuklitnya ini memiliki manfaat yang tak kalah dengan jeruk ataupun apel. Rasanya yang manis sedikit asam mengandung antioksidan yang tinggi, baik untuk menangkal radikal bebas. Coba saja!

Buah kiwi memang tidak terlalu populer di Indonesia, baru akhir-akhir ini saja buah yang berasal dari New Zealand ini marak dibicarakan. Biasanya kiwi disajikan sebagai buah potong ataupun sebagai pelengkap salad buah. Rasanya yang manis cenderung asam ini memang segar disantap sebagai pencucui mulut.

Tapi tak jarang juga yang mengkonsumsi kiwi dengan cara di jus, agar rasa asamnya tidak terlalu terasa. Padahal buah kiwi justru baik dimakan tanpa tambahan apapun agar manfaatnya bisa dirasakan secara langsung. Satu buah kiwi setiap hari, sudah memenuhi kebutuhan vitamin C harian orang dewasa.

Hal ini cukup mengejutkan, karena buah kiwi mengandung vitamin C dua kali lipat lebih banyak dari jeruk dan 17 kali lebih banyak dari apel. Selain itu, buah kiwi juga mengandung vitamin B1, B2, B6, dan, E. Peran vitamin C dan E dalam kiwi berfungsi sebagai antioksidan, zat penangkal radikal bebas penyebab penuaan dan pencegah sel kanker. Tingginya kandungan vitamin C dalam kiwi menjadikan buah ini dapat mempertahankan imunitas tubuh dari serangan flu dan juga stress.

Apabila Anda sedang menjalani program penurunan berat badan, kiwi adalah buah yang sangat cocok masuk kedalam menu harian Anda. Karena serat yang tinggi dalam buah kiwi akan membantu pencernaan Anda bekerja lebih baik. Buah kiwi juga mengandung  asam amino arginin dan glutamate.

Arginin berfungsi untuk menurunkan tekanan darah dan juga membantu meningkatkan aliran darah ke seluruh tubuh. Sedangkan asam amino dapat membantu mengurangi resiko impotensi ringan. Asam amino juga mempengaruhi daya kerja otak lebih cepat, apalagi jika dikonsumsi oleh anak-anak.

Dengan mengkonsumsi dua buah kiwi tiap hari dapat mengurangi lemak darah hingga 15%. Lemak darah ini menjadi penyebab terjadi nya penyakit jantung koroner dan stroke. Karena witamin A ,E , dan kalium yang terkandung di dalamnya membantu jantung berdenyut secara teratur sehingga membuat otot bekerja secara aktif dan mengatur tekanan darah.

Kalau semua fungsi tubuh sudah bekerja secara normal dan aktif, otomatis oksigen pun tersalurkan secara baik di dalam darah. Nah, tunggu apalagi konsumsi kiwi sejak dini akan menghindarkan Anda dari berbagai macam penyakit!

Sumber : detikfood

Perempuan Pantang Minum Air Es Saat Haid?

img
(Foto: thinkstock)


Jakarta, Banyak kabar seputar haid yang dipercaya masyarakat seperti tidak boleh minum air es saat haid karena bisa menyebabkan darah haid mampet (keluar tidak lancar) dan meninggalkan sisa di dinding rahim. Benarkah seperti itu?

Akibat anggapan itu, banyak perempuan yang takut minum air es saat sedang datang bulan alias menstruasi, karena beranggapan air es dapat membuat darah haid mampet.

Ketakutan ini semakin menjadi-jadi karena banyak yang beranggapan bahwa darah haid yang bersisa di rahim tersebut dalam waktu 5 tahun atau lebih dapat menyebabkan kista, bahkan tumor dan kanker rahim.

Namun, anggapan tersebut hanyalah mitos. Tidak ada hubungan antara proses menstruasi dan air es, karena menstruasi berhubungan dengan hormon tubuh yaitu estrogen.

Menstruasi adalah proses luruhnya dinding rahim karena tidak adanya pembuahan. Sakit dan tidaknya, atau banyak dan sedikitnya darah yang keluar pada proses ini dipengaruhi oleh hormon dan faktor psikologis, seperti dijelaskan Mayoclinic, Kamis (24/2/2011).

Keluhan haid juga disebabkan oleh faktor posisi rahim. Bila posisi rahim menyebabkan leher rahim (saluran keluarnya darah haid) terjepit, maka akan menimbulkan keluhan nyeri.

Obat-obatan tertentu bisa memperpanjang atau memperpendek lamanya hari menstruasi, tapi tidak ada hubungannya antara menstruasi dan air es.

Air es atau air dingin tidak memiliki efek apapun saat menstruasi. Selama seorang perempuan tidak merasakan sakit atau perut kembung saat menstruasi, maka minum air es sah-sah saja.

Sumber : detikhealth 

Jambu Biji Bikin Kulit Mulus!

Jambu Biji Bikin Kulit Mulus!
Foto : http://iseedyou.com
Jakarta - Buah yang berkulit hijau ini memang sudah populer. Rasanya asam, manis dan segar. Menjadi andalan sumber vitamin C yang tinggi. Buah yang harum aromanya ini juga berkhasiat bikin kulit jadi kencang dan mulus!

Buah yang memiliki beragam manfaat ini, memang menjadi primadona. Warna daging buahnya ada yang merah dan putih. Rasanya manis dan asam dengan aroma wangi yang khas. Jambu yang populer dengan nama guava ini juga kaya akan sumber antioksidan dan vitamin C.

Jambu batu (Psidium guajava) atau sering juga disebut jambu biji, jambu siki dan jambu klutuk adalah tanaman tropis yang berasal dari Brazil. Disebarkan ke Indonesia melalui Thailand. Jambu batu memiliki kulit buah berwarna hijau dan kuning dengan biji-biji kecil keras tersebar di seluruh daging buahnya.

Tidak banyak orang tahu bahwa kandungan vitamin C  pada jambu biji lebih tinggi dari buah jeruk. Selain itu buah ini juga lebih banyak mengandung kalium dibandingkan pisang. Kandungan vitamin C yang tinggi membuat jambu berkhasiat menyehatkan tekstur kulit.

Selain vitamin C. jambu biji juga mengandung vitamin A, B dan potasium yang tak kalah tinggi dengan buah-buahan lain. Berbagai jenis  vitamin itu,  berperan penting untuk menjaga kulit agar tetap bercahaya, segar, mengurangi kerutan dan mencegah penuaan dini.

Tidak hanya pada buahnya saja, namun daun dan kulit batang pohon jambu biji juga memiliki kandungan tanin. Selain vitamin, kalium. Jambu biji juga mengandung,  kalsium 14 mg, hidrat arang 12,2 gram, fosfor 28 mg - besi 1,1 mg, protein 0,9 mg, lemak 0,3 gram, dan air 86 gram

Dengan makan jambu biji secara rutin, elastisitas kulit lebih terjaga.  Bukan hanya itu makan jambu biji dua kali sehari dapat membantu menurunkan berat badan dan mencegah sembelit. Karena kandungan serat yang tinggi pada buah yang manis ini!

Sumber : detikfood 

Strawberry Ampuh Menangkal Flu

Strawberry Ampuh Menangkal Flu
Foto: ee-empunyerblog.blogspot.com
Jakarta - Cuaca buruk yang tak terduga, bisa jadi penyebab utama influenza. Serangan flu bisa membuat pekerjaan terganggu. Untuk memperkuat daya tahan tubuh, ada baiknya memperbanyak makan buah yang asam segar dan cantik ini! 

Buah strawberry segar kini mudah didapat di pasar hingga penjaja keliling. Berwarna merah oranye cantik dengan bentuk sexy, buah ini banyak disukai orang. Warnanya yang cantik, aormanya wangi dan rasanya asam segar membuat strawberry banyak dipakai untuk kue, es krim dan sajian dessert yang menggiurkan. Strawberry ternyata punya segudang manfaat.

Tumbuhan yang bernama latin Fragaria chiloensis L. bisa dijumpai di hampir setiap negara. Strawberry tak hanya bisa dimakan langsung, tapi juga bisa dijadikan penghias cake ataupun bahan dasar membuat minuman. Karena adanya kandungan pigmen antosianin dan juga antioksidan yang tinggi. Maka strawberry memiliki warna merah yang cantik dan rasanya  menyegarkan.

Kecuali itu buah simbol seks ini juga mengandung  antioksidan yang tinggi. Karenanya  mampu mencegahkan penyakit jantung, kanker, dan menghambat proses  penuaan dini. Selain itu antioksidannya juga berperan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Tubuh menjadi lebih tahan terhadap gempuran virus flu dan virus lainnya.

Strawberry  yang  beraroma harum segar yang khas ini juga kaya akan kalium.Mineral ini  membantu mengatur elektrolit dalam tubuh, sehingga menurunkan resiko serangan jantung dan stroke. Selain itu juga mengandung folat, bahan utama dalam memproduksi sel darah merah.

Tidak sedikit orang mengetahui manfaat baik strawberry untuk memutihkan gigi, sebab asam yang terdapat pada buah, membantu menghilangkan noda pada gigi. Karena vitamin C-nya yang cukup tinggi, buah ini dapat memerangi beberapa bentuk kanker dan juga membantu melawan kolestrol jahat.

Studi menunjukan strawberry, merupakan buah yang baik untuk diet, sebab bebas lemak. Satu  cup strawberry mengandung 0,6 mg lemak. Strawberry juga dapat menekan nafsu makan. Jika suka saat sarapan, makanlah strawberry dengan tambahan sereal agar mendapatkan energi yang cukup sepanjang hari.

Sumber : detikfood 

Cara Mudah Awet Muda, Hindari Matahari Siang

img
(Foto: thinkstock)


Jakarta, Menjadi tua adalah pasti. Tetapi dengan melakukan kebiasaan-kebiasaan berikut proses penuaan bisa ditunda. Lakukan 6 cara mudah dan sehat berikut ini.

Berbagai cara dilakukan orang untuk dapat terlihat awet muda, terutama kaum hawa. Tapi tidak semua cara dilakukan dengan sehat sehingga dapat menimbulkan efek samping yang berbahaya.

Enam cara sehat untuk membuat kulit terlihat awet muda, seperti dilansir Healthmad, Jumat (25/2/2011), yaitu:

1. Hindari sinar matahari siang
Paparan sinar matahari siang merupakan faktor utama penuaan kulit. Menurut para ahli, penuaan tersebut bukan karena usia tetapi adanya radiasi ultraviolet yang memecah sel-sel. Retin A adalah jawaban sempurna untuk masalah ini. Namun, jika Anda berada di luar ruangan pada siang hari, sebaiknya gunakan tabir surya atau memakai topi.

2. Cukup tidur dengan posisi yang benar
Tidur minimal 7-8 jam sehari adalah suatu keharusan untuk kesehatan yang baik. Selain itu, posisi tidur juga dapat mempengaruhi kulit. Tidur dengan posisi tengkurap (menghadap bawah) dapat menyebabkan kerutan pada wajah. Untuk kesehatan kulit, tidur dengan posisi telentang adalah yang terbaik.

3. Minum cukup air

Anda harus minum setidaknya 8 gelas air sehari. Minum air akan membuat tubuh bekerja lebih baik. Sel-sel kulit akan bekerja dengan baik bila cukup terhidrasi.

4. Makan banyak buah dan sayur
Buah dan sayuran dapat melawan penuaan molekul tubuh. Buah dan sayur juga mencegah penurunan kognitif (kemampuan berpikir). Ini adalah dua alasan bagus untuk mulai makan lebih banyak buah dan sayuran.

5. Berhenti merokok

Merokok menyebabkan kulit kusut dan gigi kuning. Kandungan tar pada asap rokok serta nikotin dapat menyebabkan vasokonstriksi, yakni penyempitan pembuluh darah yang dapat membatasi aliran darah yang kaya oksigen ke pembuluh darah tipis di wajah atau bagian lain dari tubuh. Secara nyata perokok akan terlihat lebih tua dari umurnya.

6. Olahraga

Olahraga tidak saja membuat bentuk tubuh tetap ideal, tetapi juga dapat merangsang aliran darah yang berguna untuk peremajaan kulit. Olahraga juga dapat meredakan stres dan memberikan energi. Dan yang terpenting, olahraga dapat meningkatkan suhu kulit sehingga lebih banyak memproduksi kolagen (protein yang digunakan tubuh untuk membentuk jaringan ikat untuk peremajaan kulit).

Sumber : detikhealth 

Ketakutan yang Teramat Sangat Bisa Memicu Keringat Darah

img
(Foto: thinkstock)


Jakarta, Keringat normalnya berupa cairan yang tidak berwarna. Tapi beberapa orang bisa mengalami keringat darah. Ketakutan yang amat sangat atau stres yang maha besar diduga menjadi pemicu manusia mengeluarkan keringat darah.

Kasus orang yang mengalami keringat darah terbilang langka. Kondisi ini disebut dengan hematidrosis (sweat blood) yang pada beberapa kondisi tertentu bisa disebabkan oleh penyakit lain atau mengalami tekanan darah tinggi.

Dr Frederick Zugibe, ahli forensik dari New York menuturkan hematidrosis adalah salah satu efek samping yang ekstrem dari respons fight or flight. Sebagian besar terjadi ketika seseorang mengalami stres kecemasan atau ketakutan yang teramat dalam, seperti dikutip dari Howstuffworks, Sabtu (26/2/2011).

Kecemasan dan ketakutan yang begitu kuat bisa menyebabkan pembuluh darah kecil yang menyuplai ke kelenjar keringat menjadi ketat dan mengecil, sehingga ketika pembuluh darah melebar akan terjadi pendarahan.

Pada saat sedang stres umumnya keringat yang keluar akan lebih banyak, dan ketika pembuluh darah sudah melebar kembali maka keringat yang keluar di permukaan kulit akan bercampur dengan darah yang membuat orang menyebutnya keringat darah.

Berkeringat darah memang bisa menakutkan dan sangat langka. Tapi biasanya kondisi ini berkaitan dengan penyakit lain seperti hemochromatosis, yaitu kondisi bahaya
yang mana zat besi banyak terbentuk dan disimpan dalam tubuh sehingga membuat seseorang rentan terhadap hematidrosis.

Selain itu ada pula teori lain yang menyebutkan bahwa kecemasan atau ketakutan ekstrem yang dialami seseorang menyebabkan pelepasan suatu bahan kimia yang bisa
memecah kapiler di dalam kelenjar keringat. Akibatnya ada sejumlah kecil pendarahan sehingga keringat yang keluar disertai dengan darah.

Dr Zugibe menuturkan beberapa kasus terkait dengan hematidrosis dilaporkan terjadi ketika seseorang mengalami ketakutan menjelang hukuman eksekusi serta ada juga
akibat takut badai saat tengah berlayar.

Efek yang terjadi di tubuh terkait dengan hematidrosis ini meliputi kelemahan, dehidrasi ringan hingga sedang serta kecemasan tinggi yang membuat seseorang berkeringat hingga keringat darah.

Sumber : detikhealth 

Kuaci Bisa Pertajam Daya Ingat

Kuaci Bisa Pertajam Daya Ingat
Foto: javana80.files.wordpress.com
Jakarta - Sering lupa menaruh kunci, lupa membawa telepon atau lupa nama seseorang? Pelupa bukan hanya urusan usia tetapi juga berkaitan dengan makanan. Ada banyak jenis makanan yang bisa mempertajam daya ingat Anda.

Menurunnya daya ingat ternyata bukan semata-mata karena faktor umur. Mereka yang berusia 25-30 tahun pun kini sudah mengalami penurunan daya ingat. Jenis makanan yang dimakan juga turun berperan dalam kinerja syaraf otak.

Nah, untuk memperkuat daya ingat ada baiknya Anda mengkonsumsi beberapa makanan berikut ini:

Olive Oil
Olive oil seringkali digunakan sebagai dressing (saus salad). Minyak ini mengandung vitamin E yang tinggi dan merupakan antioksidan yang potensial untuk menjaga syaraf otak agar tetap bekerja secara baik.

Ikan
Jenis ikan seperti mackarel, tuna, salmon, dan jenis ikan laut lainnya adalah sumber asam lemak omega3 yang sangat dibutuhkan oleh otak. Selain asam lemak omega-3, ikan-ikan ini juga mengandung docosahexaenoic acid (DHA) yang bagus untuk syaraf otak dan mengasah saya ingat lebih tajam.

Sayuran Hijau
Sayuran hijau seperti brokoli dan bayam mengandung asam folat dan vitamin E. Folat menjaga agar otak tetap dalam keadaan siaga.

Alpukat
Alpukat yang rasanya gurih segar ini ternyata kaya akan antioksidan vitamin E. Antioksidan vitamin E ini layaknya antioksidan pada vitamin C dapat mencegah resiko Alzheimer atau penurunan daya ingat.

Kuaci
Kuaci yang berasal dari biji bunga matahari mengandung vitamin E yang cukup tinggi. Satu ons kuaci mengandung 30% vitamin E yang direkomendasikan dalam satu hari. Kuaci enak disantap sebagai camilan ringan, atau ditaburkan di atas salad.

Kacang dan Selai Kacang
Baik kacang atau pun selai kacang, memang mengandung lemak. Tapi tak perlu khawatir, karena lemak ini justru baik untuk tubuh. Selain itu, kacang juga menjadi sumber vitamin E yang sangat tinggi. Kacang-kacangan menjaga tubuh tidak hanya dari serangan jantung tapi juga baik untuk sistem kerja otak.

Wine
Banyak penelitian menunjukkan bahwa mereka yang mengkonsumsi red wine memiliki penurunan resiko  terkena penurunan daya ingat atau Alzheimer. Tapi tentu saja, hal ini harus dibarengi dengan gaya hidup sehat agar mendapatkan hasil yang maksimal.

Berries
Sudah tidak diragukan lagi, kalau buah yang termasuk ke dalam jenis berrie sangatlah baik untuk tubuh. Karena kandungan antioksidannya yang tinggi menjaga tubuh dari radikal bebas. Buah berrie juga menjaga otak dari racun yang mungkin di dapat dari lingkungan ataupun makanan, sehingga dapat mencegah terjadinya penurunan daya ingat.

Gandum
Jenis biji-bijian seperti gandum mengandung serat yang baik untuk pencernaan. Serat lainnya yang didapat dari kacang-kacangan, sayuran, dan juga buah tak kalah baiknya. Penelitian di Columbia University Medical Center di New York City menunjukkan bahwa orang yang melakukan diet dengan gandum ataupun oatmeal, memiliki resiko lebih rendah dari penurunan kognitif ringan yang dapat berkembang menjadi penyakit Alzheimer.

Olahraga
Mengkonsumsi banyak makanan sehat, melakukan berbagai macam diet namun jika  tidak melakukan olahraga maka akan sia-sia. Olah raga yang teratur seperti jogging, bersepeda, ataupun yoga akan membantu tubuh  tetap sehat dan  terhindar dari resiko penyakit Alzheimer.
Sumber : detikfood

Blueberry Pertajam Daya Ingat

Blueberry Pertajam Daya Ingat
www.hillcrestblueberryfarm.com
Jakarta - Apakah Anda sering lupa mengingat tempat menyimpan kunci atau lupa mengingat nama seseorang? Mungkin saja makanan yang Anda konsumsi selama ini tidak membuat daya ingat jadi tajam. Padahal gejala pelupa bisa dicegah sejak dini. Simak info kompletnya di sini!

Makanan tidak hanya untuk memenuhi kebutuhan perut yang lapar saja, tapi nutrisi nya haruslah cukup untuk menjaga fungsi tubuh. Salah satunya yang wajib diperhatikan adalah makanan yang baik untuk meningkatkan kinerja otak. Karena kemunduran sedikit saja bisa bisa mengakibatkan sesuatu hal yang fatal seperti alzeimer atau bahkan dementia. Agar terhindar dari kedua penyakit itu, beberapa makanan berikut bisa membantu kerja otak Anda.

Blueberry
Buah yang rasanya sedikit asam ini biasa disebut dengan nama brainberries oleh beberapa pakar kesehatan. Kandungan antioksidannya dapat melindungi otak dari stress oksidatif dan mengurangi efek dari kondisi yang berkaitan dengan usia seperti Alzheimer atau demensia. Satu cangkir blueberry setiap hari akan sangat baik efeknya.

Kacang-kacangan dan Biji-bijian
Kacang dan bijian merupakan sumber vitamin E yang tinggi. Seiring bertambahnya usia, terjadi penuruan koginitif sehingga kebutuhan vitamin E semakin meningkat. Tambahkan satu ons perhari dalam tiap jenis kacang yang Anda makan. Jika Anda sedang diet sodium, Anda bisa membeli kacang tawar yang diolah dengan cara yang lebih sehat.

Alpukat
Alpukat sama baiknya dengan blueberry, hanya saja kandungan lemaknya sedikit lebih banyak. Meskipun begitu, lemak yang terkandung adalah lemak tak jenuh tunggal yang baik untuk kontribusi aliran darah dalam tubuh. "Aliran darah yang sehat berarti otak pun bekerja dengan baik," ujar Steven Pratt, MD, penulis Superfoods. Anda bisa mengkonsumsi 1/4 hingga 1/2 buah alpukat setiap hari tanpa tambahan apa-apa.

Delima
Buah delima adalah buah yang cukup fenomenal. Karena kandungan antioksidannya yang tinggi dapat melindungi otak dari radikal bebas. Anda bisa mengkonsumsi buah delima sekitar dua ons setiap harinya agar mendapat manfat yang maksimal.

Dark Chocolate

Cokelat dark tidak hanya bisa digunakan untuk membuat kue. Dark cokelat yang memiliki kandungan kokoa diatas 70% memiliki sifat antioksidan yang sangat kuat. Berisi stimulan alami, termasuk kafein dan meningkatkan fokus dan konsentrasi. Cokelat juga membantu menstimulus endorfin yang menjaga mood selalu bahagia. Satu hingga satu setengah ons setiap hari sudah bisa memenuhi kebutuhan tubuh Anda.

Sumber : detikfood

Madu Memicu Kerja Otak

Madu Memicu Kerja Otak
Foto : www.faqs.org
Jakarta - Setiap pagi mungkin Anda minum madu sebagai menu sarapan. Madu yang sudah terbukti khasiatnya sejak ratusan tahun silam. Bukan hanya sebagai pemasok energi saja tetapi juga punya sejumlah khasiat yang hebat lho! 

Madu bisa diminum kapan saja. Untuk pelengkap sarapan atau diminum sebelum tidur. Minum satu sendok makan madu asli sebelum tidur, akan meningkatkan fungsi kinerja otak. Sebab, fruktosanya mampu memberi energi cadangan pada hati dan bekerja pada otak semalaman. Tak heran, jika madu dipercaya sebagai penambah energi para atlet zaman Yunani kuno selama acara olimpiade.

Madu memiliki kandungan karbohidrat 82,3% lebih tinggi di antara produk-produk hewani lainnya. Seperti, susu, telur, daging, keju, dan mentega. Setiap 100 gram madu murni mengandung 294 kalori. Sedangkan tiap 1000 gram atau 1 kg madu  kalorinya setara dengan 50 butir telur ayam atau 5,675 liter susu atau 1680 gram daging.

Kandungan glukosa dan fruktosa pada madu mampu mensuplai glikogen pada hati. Juga bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Cairan manis alami ini memiliki efek antibakteri baik secara internal maupun eksternal sehingga dapat mempercepat pemulihan tubuh. Berfungsi juga antivirus alami untuk mengobati flu.

Hasil penelitian  Pennsylvania State College of Medicine, Amerika Serikat, menyebutkan khasiat satu sendok makan madu mampu menjadi obat flu yang disarankan. Sebelumnya, penelitian yang dilakukan Shone Blait di Universitas Sydney, Australia, pada tahun 2007, menyebutkan  madu efektif memulihkan luka atau infeksi, dan juga mendukung bakteri baik pada usus dan menumpas sariawan.

Tidak hanya kandungan gulanya yang tinggi (fruktosa 41%, glukosa 35%, sukrosa 1,9%), tapi juga memiliki komponen lain. Seperti, vitamin A, B1, B2, dan mineral (kalsium, natrium, kalium, zat besi dan magnesium).

Madu juga memiliki antibiotik dan berbagai asam organik seperti asam malat, tartarat, sitrat, laklat, dan oksalat.Nah, untuk itu, kita disarankan agar mengonsumsi 2 sendok teh madu tiga kali setiap harinya guna menjaga kesehatan lambung.
Sumber : detikfood

10 Makanan Untuk Rambut Indah

10 Makanan Untuk Rambut Indah
Jakarta - Mencuci rambut secara teratur belum menjamin rambut menjadi indah dan sehat. Namun, dengan memilih makanan yang bernutrisi untuk rambut justru bisa membuat rambut jadi sehat dan indah. Apa saja makanan yang perlu dikonsumsi? Berikut ini 10 jenis makanan yang perlu dikonsumsi.

"Rambut Anda tumbuh 0,5 cm - 1,25 cm per bulan dan dasar untuk semua bahan baru, kulit, dan kuku tumbuh dari nutrisi yang kita makan," kata Dawn Jackson Blatner, RD, seorang ahli gizi Chicago. "Jika Anda makan makanan bergizi, sel di seluruh tubuh akan tumbuh kuat dan sehat - dari dalam dan luar".

Jika anda lahir dengan rambut halus dan tipis, tidak akan pernah menjadi tebal, apapun yang Anda makan, tetapi diet seimbang termasuk banyak mengkonsumsi protein dan zat besi bisa menolong. Demikian saran ahli gizi dan ahli rambut seperti yang ditulis Hillary Parker di Webmd.

Sedangkan untuk suplemen penyubur rambut yang banyak ditawarkan di pasaran sebaiknya berhati-hati. "Meskipun Anda bisa dengan mudah mendapatkan suplemen di berbagai toko, usahakan mendapatkan nutrisi dari makanan sebisa mungkin", tutur Paradi Mirmirani,MD, ahli jerawat di Vallejo, California. "Dalam beberapa kejadian, akibat dari suplemen khusus seperti vitamin A berhubungan dengan kerontokan rambut".

Berikut ini 10 jenis makanan yang sebaiknya dikonsumsi untuk memperoleh rambut sehat dan indah:

1. Salmon: Kaya akan asam lemak omega 3, protein berkualitas ini jugs kaya akan vitamin B 12 dan zat besi. 'Asam lemak omega 3 diperlukan untuk kulit kepala yang sehat', jelas Andrea Giancoli,MPH,RD, seorang ahli diet di Los Angeles dan juru bicara American Dietetic Association. Kekurangan asam lemak ini membuat kulit kepala kering dan rambut kusam.

2. Sayuran Hijau: Bayam seperti juga brokoli kaya akan vitamin A dan C, yang diperlukan tubuh untuk memproduksi pelembap. Minyak yang ada di kulit kepala meupakan pelembap alami yang diproduksi tubuh.

3. Biji-bijian:
Bijian seperti kacang merah, kacang lentil sangat penting untuk kesehatan rambut. Tidak hanya memberikan protein yang cukup untuk pertumbuhan rambut tetapi juga zat besi, seng danbiotin. Kekurangan biotin menyebabkan rambut kusam. Sebaiknya konsumsi 3 cup lebih kacang-kacangan tiap minggu.

4. Kacang-kacangan: Jika ingin memiliki rambut tebal berkilau, Anda harus makan kacang-kacangan. Kacang Brazil merupakan sumber selenium terbaik dan mineral terpenting untuk kulit kepala. Walnut mengandung asam alpha-linolenic, asam omega 3 yang membantu kondisi kesehatan rambut. Kacang mete, pecan dan almond merupakan sumber seng. Kekurangan seng bisa membuat rambut patah-patah.

5. Unggas: Ayam dan kalkun yang banyak mengandung protein bisa memberi rambut sehat. 'tanpa protein yang cukup atau protein yang rendah kualitasnya, bisa membuat rambut patah dan dalam jangka panjang membuat rambut rontok,' tegas Giancoli.

6. Telur: Jika bicara tentang rambut sehat, tidak masalah apakah Anda suka telur rebus,dadar atau mata sapi. Apapun olahannya, telur merupakan sumber protein yang paling baik. Telur juga mengandung biotin, vitamin B-12 yang merupakan nutrisi kecantikan yang penting.

7. Bijian Utuh: Bijian utuh dalam sereal, roti merupakan sumber seng, besi dan vitamin B yang penting untuk rambut. Camilan dari bijian utuh bisa memasok energi sekaligus sebagai makanan selingan.

8. Tiram:
Tiram memang ternama sebagai makanan aprodisiak, tetapi tiram juga bisa membuat rambut jadi indah. Hal ini karena tiram mengandung seng, antioksidan yang dahsyat. Selain tiram, seng bisa diperoleh dari bijian utuh, kacang-kacangan juga dari daging sapi dan kambing.

9. Produk Susu Rendah Lemak: Produk susu rendah lemak seperti susu skin dan yoghurt merupakan sumber kalsiun, mineral penting untuk pertumbuhan rambut. Juga mengandung whey dan kasein yang merupakan sumber protein kualitas tinggi. Makan yoghurt atau cottage cheese sebagai menu sarapan atau camilan. Untuk menambah manfaat bisa diaduk dengan walnut untuk manfaat asam lemak omega 3 dan seng.

10. Wortel: Wortel merupakan sumber vitamin A, yang bisa memberikan kulit kepala dan kesehatan mata. Kulit kepala sehat penting untuk kondisi rambut sehat, sebaiknya tambahkan wortel dalm konsumsi sayuran Anda.

Sebenarnya tidak sulit untuk mendapatkan kulit kepala sehat dan rambut indah. Secara rutin masukkan 10 jenis makanan di atas dalam menu sehari-hari. Dijamin rambut indah, sehat bakal jadi milik Anda!

Sumber : detikfood

Buah Segar Bikin Kulit Mulus

Buah Segar Bikin Kulit Mulus
Foto: detikfood
Jakarta - Ingin tampil cantik? Tidak melulu menggunakan kosmetik yang mahal, cukup dengan mengkonsumsi buah-buahan yang tepat setiap hari kulit wajah dan rambut Anda pun bisa tampil sehat dan cerah. Awet muda sudah pasti di dapat!

Banyak wanita berlomba-lomba mencari rahasia menjaga kulit tetap cerah dan muda meski usia sudah lanjut. Padahal, rahasia menjaga kulit tetap terlihat muda tidak selalu dari kosmetik yang mahal lho! Cukup dengan mengkonsumsi beberapa jenis buah berikut ini, kulit dan juga rambut Anda akan tetap terjaga meskipun usia Anda sudah lanjut.

Pisang
Pisang merupakan buah yang kaya potasium, vitamin A, C, dan E. Vitamin A sangat baik untuk kulit dan rambut karena dapat menggantikan sel kulit mati dan berfungsi sebagai regenerasi rambut yang rusak. Vitamin A dapat memulihkan minyak alami pada kulit dan vitamin E mencegah terjadinya proses penuaan kulit dan mencegah keriput.

Apel
Apel yang dipercaya mengandung antioksidan, selain bisa menjaga tubuh dari radiakl bebas, juga dapat membersihkan kulit dan membuat kulit Anda lebih cerah. Membantu melawan jerawat dan juga mencegah datangnya ketombe pada rambut.

Nanas
Nanas merupakan emollient kulit yang luar biasa, membantu meremajakan dan membersihkan kulit. Tidak hanya dari dalam, nanas juga bisa digunakan untuk menghaluskan kulit lutut dan siku dengan cara menggosokkan sepotong nanas pada permukaan kulit lutut dan siku.

Lemon

Lemon bisa membantu Anda berdiet dengan cara meminum segelas air hangat yang sudah di beri 3 sendok air perasan lemon. Tapi jangan lakukan hal ini jika Anda memiliki masalah dengan lambung. Potongan lemon juga bisa digunakan untuk menyamarkan bintik hitam pada kulit wajah ataupun bekas jerawat dengan cara menggosok-gosokkannya.

Pepaya
Buah pepaya mengandung vitamin A dan enzim. Pepaya membantu pencernaan Anda lebih lancar, selain itu juga bisa membantu menyingkirkan kulit mati jika digunakan sebagai masker alami. Tidak hanya merawat dari dalam tapi juga dari luar.

Peach
Buah ini bisa membantu melembabkan kulit tubuh, membuatnya lebih kenyal dan tidak kering. Sehingga kulit Anda terlihat lebih muda. Rasanya enak dan segar, bisa dikonsumsi dengan yoghurt tawar. Karena yoghurt juga bisa membuat kulit Anda lebih lembab.

Ternyata, untuk tampil lebih cantik dan muda tidak selalu mahal bukan?
Sumber : detikfood

5 Sayuran Pencegah Kanker

5 Sayuran Pencegah Kanker
foto : http://www.onlyinsanfrancisco.com
Jakarta - Suka tomat, brokoli atau bayam? Kalau ya, berarti Anda sudah mulai menyiapkan tubuh untuk melawan sel-sel kanker dalam tubuh. Bukan hanya kandungan seratnya saja, vitamin dan mineral dalam berbagai sayuran mampu membuat sel kanker tak berkutik!

Selama ini kanker jadi momok menakutkan bagi masyarakat dan menjadi salah satu penyebab tertinggi kematian di Indonesia.  Tak usah cemas, asal hidup sehat dan makan teratur dijamin tubuhpun akan mampu melawan sel-sel kanker. Karena umumnya kanker dipicu oleh gaya hidup dan pola makan yang kurang seimbang.

Jika suka mengonsumsi sayuran, makan Anda termasuk orang yang beruntung. Selain mendapatkan nutrisi yang lengkap, sayuran juga dapat menekan berbagai macam penyakit. Salah satunya adalah kanker. Ada 5 jenis sayuran yang dapat melawan sel kanker sejak dini, seperti yang dilansir oleh methodofhealing, berikut ini:

Tomat
Tanaman satu ini sering dianggap buah, namun kebanyakan orang menyebutnya sebagai sayur. Karena tomat sering dipergunakan untuk memasak. Tomat memiliki kandungan likopen yang telah dikaitkan dapat mengurangi resiko kanker ovarium, kanker serviks dan kanker porstat.

Brokoli
Sayuran satu ini juga memiliki peran penting yang dapat melawan resiko kanker payudara, kanker perut, dan kanker kulit. Karena brokoli mengandung sulforaphane.

Kembang kol dan Kubis
Sayuran ini juga mengandung sulforaphane, yang berperan melawan kanker, namun kadarnya tidak setinggi pada  brokoli.

Wortel dan Labu
Kedua jenis sayuran ini kaya akan beta karoten yang sangat baik untuk daya tahan tubuh. Pro vitamin  menunjukan sifat antioksidan yang membantu dalam mengurangi resiko tinggi pada kanker.

Bayam
Ingat tokoh kartun Popeye yang suka makan bayam? Kebiasaannya boleh juga ditiru, sebab bayam memiliki kandungan lutein yang tinggi, vitamin E, dan antioksidan yang dapat membantu dalam mengurangi resiko terkenanya kanker usus besar, ovarium, hati dan prostat.

Ternyata mencegah tumbuhnya sel kanker cukup mudah bukan? Makan saja sayuran secara rutin tiap hari, bergantian jenisnya. Pilihlah produk organik yang bebas pestisida, agar manfaat maksimalnya sebagai pencegah kanker bisa langsung dirasakan.

Sumber : detikFood

Kopi Bikin Umur Panjang?

Kopi Bikin Umur Panjang?
Foto: www.photographyblogger.net
Jakarta - Meminum secangkir kopi setiap hari mungkin jadi rutinitas Anda. Kopi hitam tanpa pemanis memang baik. Dan konon katanya kopi juga menjadi rahasia umur panjang penduduk di Yunani. Bagaimana mungkin?

Menyerutup secangkir kopi di pagi hari ataupun sore menjadi rutinitas wajib sebagian besar orang di Jakarta. Sepertinya belum bisa beraktifitas secara maksimal jika belum bersentuhan dengan minuman hitam ini. Beberapa penelitian juga menemukan bahwa kopi dapat mencegah penyakit jantung dan membantu orang hidup lebih lama.

Penelitian di University of Athens menemukan bahwa dengan meminum secangkir kopi setiap harinya dapat meningkatkan elastisitas dari pembuluh arteri. Sehingga menghindarkan Anda dari serangan jantung akibat pembuluh arteri yang tidak berfungsi sebagaimana mestinya.

Para peneliti ini telah menganalisanya pada 485 orang dengan tekanan darah tinggi. Subyek penelitian ini berusia antar 65 hingga 100 tahun, yang tinggal di Pulau Ikaria, Yunani. Pulau Ikaria ini adalah salah satu pulau yang terkenal karena sepertiga penduduknya memiliki usia mencapai 90 tahun.

Dr.Christina Chrysohoou yang memimpin penelitian ini mengatakan kalau ada keterkaitan yang sedikit aneh antara meminum kopi dengan penyakit jantung. Banyak orang mengira, kalau dengan meminum kopi akan membuat penyakit jantung semakin parah tapi tidak berlaku di Pulau Ikaria ini.

Minum kopi menjadi tradisi sosial yang sudah tertanam di dalam budaya Yunani. Namun, tingkat kematian karena penyakit jantung sangatlah kecil malah cenderung tinggi harapan hidupnya. Hal inilah yang membuat Dr.Christina Chrysohoou bersama timnya menyelidiki penduduk di pulau ini.

Sebanyak 56% orang yang meminum kopi sebanyak satu sampai dua cangkir perhari, justru membuat pembuluh arteri nya elastis. Pembuluh ini berfungsi normal seperti halnya pada orang-orang yang berusia muda. Bahkan lebih elastis dibandingkan dengan orang yang tidak meminum kopi sama sekali.

Menurut Dr. Chrysohoou, dengan meminum kopi hitam pahit sebanyak 25-50 ml setiap hari bisa meningkatkan fungsi arteri karena kandungan kafeinnya dapat mengambil oksida nitrat khususnya pada pasien hipertensi. Hal ini tentu saja dibarengi dengan pola hidup yang sehat dan olah raga yang teratur.

Sumber : detikFood

Seledri Baik untuk Hipertensi

Seledri Baik untuk Hipertensi
Foto: gayahiduppanda.blogspot.com
Jakarta - Sayuran ini seringkali ditemui di pada sup. Aromanya harum segar, dan cocok juga dijadikan sebagai hiasan pada makanan. Tapi siapa sangka kalau sayuran yang kerapkali dihindari anak-anak ini memiliki khasiat yang cukup banyak. Salah satunya adalah mengatasi hipertensi. Simak info lengkapnya di sini!

Apium graveolens L. atau yang lebih dikenal dengan nama seledri sudah tak asing lagi. Seledri sering dicampur ke dalam sup, ataupun salad. Aromanya harum segar, bikin rasa masakan jadi lebih enak. Tapi tahukah Anda kalau seledri ini ternyata tak hanya enak disajidakan campuran masakan, tapi juga bisa mengatasi beberapa penyakit?

Yak, beberapa orang dulu percaya kalau seledri ini mampu menurunkan demam ataupun panas anak, dengan cara mengoleskan seledri yang ditumbuk ke kepala anak. Selain menurunkan demam, bisa juga menyuburkan rambut anak-anak.

Berdasarkan penelitian, tanaman keluarga Apiaceae ini mengandung natrium yang berfungsi sebagai pelarut untuk melepaskan deposit kalsium yang menyangkut di ginjal dan sendi. Seledri juga mengandung magnesium yang berfungsi untuk menghilangkan stres. Daun seledri mengandung protein, belerang, kalsium, besi, fosfor, vitamin A, B1 dan C. Berdasarkan hasil penelitian, seledri juga mengandung psoralen, zat kimia yang menghancurkan radikal bebas penyebab kanker.

Seledri cukup mudah ditanam, baik di dataran tinggi maupun dataran rendah selama daerah tersebut berhawa sejuk. Untuk Anda yang memiliki masalah dengan hipertensi, seledri adalah sayuran yang tepat untuk Anda. Dengan meminum air perasan daun seledri secara teratur, dipercaya dapat menurunkan tekanan darah Anda.

Begitu juga mengatasi masalah rematik. Bedanya, untuk mengatasi rematik cukup dengan mengkonsumsi seledri seperti lalapan setiap hari. Jika Anda memiliki masalah dengan salah satunya, tak ada salahnya untuk mencoba.

Sumber : Detikfood

Penyebab dan Gejala Kanker Paru-paru

Deskripsi
Kanker paru-paru, seperti semua kanker, merupakan hasil dari suatu kelainan sel, unit paling dasar dari kehidupan. Biasanya, tubuh mempertahankan sistem checks and balances pada pertumbuhan sel, sehingga sel membelah untuk menghasilkan sel-sel baru yang diperlukan. Gangguan terhadap sistem keseimbangan pertumbuhan sel tidak terkendali dan akhirnya membentuk suatu massa yang dikenal sebagai tumor.

Tumor dapat menjadi jinak atau ganas, dan tumor ganas inilah yang disebut kanker. Tumor jinak biasanya dapat dihilangkan dan tidak menyebar ke bagian tubuh lain. Tumor ganas, di sisi lain, tumbuh secara agresif dan menyerang jaringan-jaringan tubuh lain, sehingga sel-sel tumor masuk ke dalam aliran darah atau sistem limfatik dan kemudian ke bagian dalam tubuh. Proses penyebaran ini disebut metastasis.

Karena kanker paru-paru cenderung menyebar atau bermetastasis, maka sangat mengancam jiwa. Kanker paru-paru dapat menyebar ke setiap organ di dalam tubuh, terutama kelenjar adrenal, hati, otak, dan tulang. Kanker ini juga salah satu jenis kanker yang paling sulit untuk diobati. Paru-paru juga organ yang paling sering terkena oleh tumor di bagian tubuh lain.

Penyebab

Penyebab utama kanker paru-paru adalah merokok baik karena perokok aktif atau perokok pasif. Sedangkan penyebab lainnya kontaminasi udara sekitar oleh zat asbes, polusi udara oleh asap kendaraan ataupun pembakaran termasuk asap rokok.

Gejala

Kanker tidak menunjukkan gejala apapun yang terlihat dari luar jika pertumbuhan sel belum parah. Sebanyak 25% dari penderita kanker paru-paru, diketahui gejalanya setelah mereka rutin melakukan sinar X di dada atau CT scan. Jika terbukti ada kanker paru maka akan tampak bulatan keci seperti koin.

Gejala yang berhubungan dengan kanker jenis ini antara lain gangguan pernapasan yang menyebabkan gejala seperti batuk, sesak napas, mengi, nyeri dada, dan batuk darah (Hemoptisis).

Jika kanker telah menyerang saraf, misalnya, dapat menimbulkan nyeri bahu yang bergerak di bagian luar lengan (disebut Pancoast sindrome) atau kelumpuhan pita suara menyebabkan suara serak. Invasi kerongkongan dapat menyebabkan kesulitan menelan (disfagia). Jika napas terhambat, menyebabkan infeksi (abses, radang paru-paru) di daerah yang terhambat.

Gejala yang terkait dengan metastasis: Kanker paru-paru yang telah menyebar ke tulang dapat memproduksi rasa sakit luar biasa di tulang. Sedangkan kanker yang telah menyebar ke otak dapat menyebabkan sejumlah gejala neurologis seperti penglihatan kabur, sakit kepala, kejang, atau gejala stroke seperti kelemahan atau hilangnya sensasi di bagian tubuh.

Pengobatan

Pengobatan untuk kanker paru-paru dapat melibatkan operasi pengangkatan kanker, kemoterapi, atau terapi radiasi, seperti halnya kombinasi dari perawatan ini. Keputusan tentang perawatan yang akan layak untuk individu tertentu harus memperhitungkan lokalisasi dan luasnya tumor serta status kesehatan pasien secara keseluruhan.

Seperti kanker lainnya, mungkin akan ditentukan terapi pencabutan atau kanker atau paliatif (tindakan yang tidak dapat mengobati kanker tetapi dapat mengurangi rasa sakit dan penderitaan pasien.

Sumber: medlineplus dan medicinet.

Jumat, 25 Februari 2011

Pengalaman berharga

Tidak terasa.... tinggal beberapa bulan lagi di kelas 6, sebenarnya aku sedih meninggalkan teman-temanku di 6E.. Jujur selama ini aku anggap mereka seperti keluarga ku sendiri.. Kebersamaan, kekompakan, saling mengsupport satu sama lain, keakraban itu semua yang ku rasa selama ini di kelas 6... Suka, duka kami jalani bersama... itu akan selalu ku ingat.. Ini akan menjadi pengalaman berhargaku. Banyak yang kita alami bersama dari di marahin guru, nilai naik turun, banyak deh itu semuanya tidah bisa terlupakan.. and I can't hold my tears again.. and I wanna to say " This is my Precious Experience and I hope we can be friend forever " and I wanna say to my teacher " Thanks for your education until I'm be like this because of you, may allah bless you "... Thanks for read my simple posting and I hope my teacher and my friend can read this.... Thanks for all :D

Manfaat Mandi Dengan Air Hangat

Saat keadaan badan dingin dan basah karena di kena hujan, Anda lekas mandi atau berendam dengan air hangat adalah pilihan paling menyenangkan. Selain mencegah masuk angin karena bisa menghangatkan badan, ada beberapa manfaat lain yang bisa didapat dari air hangat. Tidak ada patokan tentang suhu air yang ideal untuk mandi, namun sebaiknya cukup terasa suam-suam di kuku saja. Jika terlalu panas, air mandi justru akan menyebabkan iritasi dan kulit kering yang pastinya terasa tidak nyaman.
Berikut ini beberapa manfaat mandi dengan air suam-suam kuku.
Membersihkan badan.
Air hangat lebih ampuh mengangkat kelebihan minyak dan kotoran yang menempel di permukaan kulit. Tidak hanya terasa lebih segar, kulit juga akan menjadi leih sehat ketika permukaannya bersih dari minyak dan kotoran.
. Membuka pori-pori kulit.
Jika ingin mengoleskan krim perawatan atau obat-obatan untuk kulit, lakukan setelah mandi atau berendam di air hangat. Penyerapan akan terjadi lebih efisien karena temperatur hangat membuat pori-pori kulit terbuka.
Meredakan stres.
Berendam di air hangat bisa meredakan stres akibat beban berat dan pikiran yang suntuk setelah menjalani kesibukan sepanjang hari. Tambahkan minyak lavender untuk meningkatkan relaksasi.

Melancarkan peredaran darah.

Saat berendam di air hangat, peredaran darah di akan menjadi lebih lancar. Tidak hanya akan meningkatkan sistem kekebalan tubuh, peredaran darah yang lancar juga menstabilkan pengaturan suhu tubuh sehingga tidak mudah masuk angin.
Mengatasi insomnia.
Tidak perlu obat tidur atau olahraga berat sampai letih agar cepat mengantuk. Jika merasa susah tidur, tidak ada saahnya mencoba berendam di air hangat karena perasaan rileks dan peredaran darah yang lancar bisa mengatasi masalah tersebut.

Sumber: dokterumum.net

Merokok Bisa Mempengaruhi Kondisi Kulit

Sebagian besar masyarakat tahu bahwa rokok bisa merusak kesehatan tubuh. Tapi ternyata rokok juga bisa mempengaruhi kondisi kulit seseorang sehingga menimbulkan jerawat yang dikenal dengan ‘smoking acne’. Beberapa peneliti memang telah mempercayai fakta tersebut. Peneliti dari San Gallicano Dermatological Institute di Roma, Italia menuturkan bahwa rokok bisa menyebabkan jerawat, khususnya jerawat yang tidak meradang (non-inflamed) dan juga komedo akibat pori-pori yang tersumbat.berdasarkan penelitian, sekitar 42 persen perokok menderita jerawat sedangkan kelompok non-perokok hanya sebesar 10 persen saja. Dan perokok memiliki risiko yang lebih tinggi terkena jerawat yang tidak meradang.
Jika seorang perempuan pernah mengalami jerawat di masa remajanya, kelompok ini memiliki kemungkinan empat kali lebih tinggi terkena jerawat saat dewasa. Sedangkan partisipan non-perokok yang memiliki jerawat tidak meradang sebagian besar dipengaruhi oleh faktor lingkungan, seperti sering terkena uap atau terus menerus terpapar asap rokok. Merokok memang bisa membahayakan kesehatan kulit, karena bisa menyempitkan pembuluh darah dan merusak permukaan tubuh yaitu sel-sel di kulit yang merupakan pertahanan baris pertama dari perlindungan tubuh. Kondisi ini juga bisa memicu penyumbatan dari pori-pori kulit yang menyebabkan timbulnya komedo yang berujung munculnya jerawat.

Sumber : dokterumum.net

Tanaman Lidah Buaya Bermanfaat Mengobati Maag

Tumbuhan lidah buaya atau biasa dikenal dengan aloe vera juga banyak manfaatnya untuk mengurangi rasa gatal atau perawatan rambut. Tak hanya itu, tanaman berlendir ini juga memiliki manfaat untuk mengobati maag. Maag atau tukak lambung adalah gejala penyakit yang menyerang lambung karena terjadi luka atau peradangan yang menyebabkan mulas dan perih pada perut. Banyak obat yang dapat menghilangkan gejala maag dengan cepat, tapi sebagian besar tidak menyelesaikan masalah yang terjadi di lambung. Daun lidah buaya yang berdaging dan mengeluarkan cairan pahit sangat baik digunakan sebagai penyembuh luka dan kondisi kulit.
Jus lidah buaya juga dapat digunakan sebagai pengobatan untuk gangguan pencernaan. Lidah buaya mengandung elemen kunci seperti aloin, aloin-emodin, resin, tanin dan polisakarida. Lidah buaya juga menawarkan 19 asam amino, 20 mineral dan 12 vitamin yang penting bagi kesehatan. Lidah buaya mengandung asam amino, metionin, treonin, serin dan molibdenum, yang bekerja sama untuk detoksifikasi logam berat dan bantuan tambahan dalam metabolisme karbohidrat, lemak dan protein. Hal ini dapat mencegah menumpukkan lemak di hati dan pembuluh darah arteri. Jus lidah buaya memiliki efek antimikroba dan menyembuhkan lapisan saluran pencernaan. Juga bisa mengurangi peradangan, tukak lambung disebabkan oleh asam, alkohol, aspirin dan obat lain

Sumber : dokterumum.net

Srikaya, Buah Legit Lambang Kebaikan

Srikaya, Buah Legit Lambang Kebaikan
Foto: www.flickr.com
Jakarta - Buah yang manis legit berdaging buah putih ini jadi primadona selama tahun baru imlek. Kulitnya yang berlekuk cantik dengan bentuk oval yang bagus menambah keindahan buah ini. Rasa legitnya membuat orang berasosiasi dengan kebaikan dan kenyamanan.

Buah srikaya adalah salah satu jenis buah yang cukup sulit ditemui akhir-akhir ini.Harap maklum beberapa minggu menjelang hari raya imlek buah ini selalau diburu orang. Kehadiran buah legit ini merupakan keharusan saat hari raya imlek sebagai lambang kemakmuran dan keindahan.

Bentuk buahnya cukup unik karena tampak seperti buah yang bergerombol. Dalam satu buah srikaya terdapat puluhan biji dengan rasa daging buah yang sangat manis dan legit. Namun siapa yang menyangka kalau buah tropis yang memiliki nama latin Annona squamosa L. ternyata memiliki banyak sekali manfaat.

Srikaya atau yang dikenal dengan sebutan delima bintang di daerah Sumatera, ternyata mengandung anti-oksidan seperti vitamin C yang berguna membantu melawan radikal bebas dalam tubuh. Srikaya juga sarat akan kalium dan magnesium sehingga mampu melindungi dari serangan penyakit jantung dan mengontrol tekanan darah agar tetap normal.

Jika memiliki masalah dengan kesehatan rambut dan kulit, srikaya bisa menjadi obat terapi yang baik karena kandungan vitamin A nya. Karena tingginya kadar magnesium dalam srikaya, dapat menyeimbangkan kadar air dalam tubuh kita. Sehingga dapat menghilangkan asam dari sendi dan mengurangi gejala rematik.

Tidak hanya buahnya yang bermanfaat, tapi juga dari daun dan batangnya. Seperti untuk penderita diare,  bisa mengambil kulit batang srikaya sebanyak 6-10 gram. Potong kecil-kecil lalu tambahkan gula merah secukupnya. Rebus dengan empat gelas air sampai tersisa separuhnya. Setelah dingin, saring dan minum dua kali sehari masing-masing satu gelas. Diare pun perlahan akan menghilang.

Kandungan kalori dalam buah srikaya juga cukup tinggi, sehingga baik untuk  penderita anemia dan juga yang ingin menambah berat badan. Srikaya cocok sebagai camilan sehat dan juga pencuci mulut yang manis dan segar. Nah, tak hanya merupakan lambang kebaikan di hari raya imlek, srikaya juga punya khasiat dahsyat!
Sumber : detikfood

Medeteksi Kanker Serviks Sebelum Timbul Gejala

Kematian wanita akibat penyakit kanker leher rahim (serviks) terus meningkat. Padahal penyakit yang disebabkan oleh Human Papiloma Virus (HPV) ini bisa dicegah. Dengan melakukan skrining melalui tes pap atau Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) serta Papsmear, wanita bisa mengetahui secara dini adanya penyakit mematikan tersebut. Melakukan Papsmear dan IVA agar hasilnya maksimal memiliki cara tersendiri. Saat masa haid selesai adalah cara terbaik untuk melakukan deteksi dini kanker serviks dengan metode Papsmear atau IVA.
Pap smear merupakan deteksi dini kanker dengan mengambil lendir dari daerah kewanitaan yang ditempelkan ke benda kaca, lalu dibawa ke laboratorium untuk diperiksa lebih lanjut. Hasilnya bisa diketahui satu sampai dua minggu. Sementara IVA, metodenya tidak jauh berbeda. Caranya, dengan mengambil lendir di daerah kewanitaan dan ditempelkan ke benda kaca lalu dipoles dengan asam asetat. Jika timbul plak putih, ini menunjukkan ada kelainan pra kanker.

Sumber : dokterumum.net

Wortel dan Telur Bikin Rambut Sehat

Wortel dan Telur Bikin Rambut Sehat
Jakarta - Ingin memiliki rambut yang sehat dan indah? Selain dengan perawatan rambut teratur dan hidup sehat, makanan sehatpun bisa membuat rambut cantik dan sehat. Semuanya ada dalam bahan makanan sehari-hari. Apa saja ya?

Rambut sehat indah berkilau dambaan semua orang. Bukan hanya perawatan dari luar saja, perawatan dari dalampun sangat diperlukan. Dengan makan makanan yang tepat, rambut indah, sehat berkilau bisa didapat.

Rambut tumbuh sekitar 0.6 cm - 1.25 cm setiap bulan. Makan makanan dengan gizi seimbang yang meliputi banyak protein, zat besi, vitamin dan mineral akan membuat rambut tumbuh sehat dan berkilau.

Sumber nutrisi seperti omega-3 dan asam lemak, vitamin A, B, C dan D, seng dan zat besi merupakan nutrisi yang diperlukan untuk rambut tumbuh sehat.  Asam lemak omega 3 membuat kulit kepala  sehat. Jika kekurangan ini kulit kepala tidak kering dan rambutpun kusam. Vitamin A dan C membuat kelenjar minyak aktif dan membentuk pelembap alami buat rambut.

Beberapa jenis sumber nutrisi berikut ini bisa dikonsumsi secara teratur agar rambut selalu mendapatkan nutrisi yang cukup untuk tumbuh. Kalau dikonsumsi secara teratur tentu saja rambut sehat sepanjang waktu bakal Anda miliki.

Ikan Laut

Ikan salmon dan tuna serta berbagai jenis seafood sangat kaya akan omega 3.  Jika Anda vegetarian, bisa menggantinya dengan  1 atau 2 sdm flaxseed dalam makanan harian.

Daging dan Sayuran
Vitamin bisa diperoleh dari produk hewani seperti  pada ayam, susu, hati sapi. Sedangkan yang dari tumbuhan dalam bentuk betakaroten, alphacarotene dan betacryptoxanthin. Bisa didapat pada wortel, bayam, kangkung, mangga, pepaya, tomat, dan oatmeal. Selain itu untuk vitamin B,  ada pada kubis, kedelai, kacang - kacangan, telur, beras merah dan gandum yang mengandung biotin atau vitamin B7 kompleks. Sedangkan untuk vitamin C, bisa ditemui pada buah jeruk dan lemon, kentang serta brokoli. Untuk vitamin E, bisa didapat pada kiwi, bayam, tomat dan almond.

Makanan kaya zat besi dan seng

Untuk menambah asupan zat besi bisa mengkonsumsi daging merah, kuning telur, sayuran berdaun hijau gelap (bayam), buah kering (kismis), ampela ayam, kerang dan scallop. Sedangkan untuk seng (zinc) bisa didapat dari daging sapi, kepiting, daging babi, sereal, ayam, dan kacang panggang.

Jika minum suplemen vitamin dan mineral, sebaiknya minum sesuai takaran terutama jika Anda sudah makan dengan takaran gizi seimbang. Menurut Eliezer Rachmilewitz, MD, dari Edith Wolfson Medical Center, Holon, Israel, mengkonsumsi zat besi terlalu banyak  bisa membuat sel rambut mati dan rambut jadi rusak.
Sumber : detikfood

Semakin Banyak Oksigen di Dalam Tubuh Maka Makin Banyak Lemak Dibakar


Bernapas adalah salah satu komponen kunci dari pembakaran lemak. Semakin banyak oksigen di dalam tubuh maka semakin banyak lemak yang bisa dibakar. Asal tahu saja, rantai panjang lemak terdiri dari oksigen, karbon dan hidrogen. Lemak ini dapat membantu mensintesis hormon, menjaga kulit tetap sehat, melindungi organ tubuh, mempertahankan suhu tubuh dan meningkatkan fungsi sel yang sehat. Tapi jika jumlahnya berlebih, maka lemak ini bisa menimbulkan risiko kesehatan tertentu pada seseorang.
Lemak yang berasal dari makanan akan dipecah oleh sistem pencernaan menjadi struktur kecil-kecil sehingga bisa masuk ke dalam sel. Struktur dari lemak ini akan mengalami proses kimia, proses ini bisa bekerja dengan baik jika memiliki kadar osigen yang cukup. Jika kadar oksigennya kurang, maka proses pembakaran lemak ini akan berhenti. Seseorang memiliki napas yang pendek atau dangkal, maka tingkat oksigen yang dibutuhkan untuk mencerna lemak tidak akan tercapai sehingga membatasi kemampuan tubuh untuk membakar lemak. Proses pembakaran lemak berlebih di dalam tubuh bukanlah suatu hal yang penting bagi kelangsungan hidup, karenanya tubuh akan terlebih dahulu menyalurkan oksigen yang tersedia untuk sistem kardiovaskuler atau sistem saraf.
Tapi jika seseorang melakukan latihan pernapasan maka bisa meningkatkan kapasitas pengangkutan oksigen ke dalam darah. Adanya oksigen berlebih ini bisa meningkatkan proses metabolisme, karena tingkat oksigen yang berlebih ini akan meningkatkan kemampuan sel-sel untuk menggunakan lemak sebagai energi. Latihan pernapasan menggunakan diafragma akan memungkinkan seseorang untuk menghirup napas lebih panjang dibandingkan dengan napas melalui dada, sehingga lebih banyak oksigen yang masuk ke dalam sistem. Napas perut juga membantu mengatasi akumulasi ketegangan di dalam tubuh. Dengan melakukan latihan pernapasan yang rutin, maka seseorang bisa melatih tubuh untuk meningkatkan jumlah oksigen yang masuk ke dalam darah. Jika oksigen dalam darah meningkat maka bisa meningkatkan metabolisme, mengurangi ketegangan tubuh, meningkatkan aliran darah dan membakar lemak lebih banyak.

Sumber : dokterumum.net

Kamis, 24 Februari 2011

Manfaat Kacang-kacangan Bagi Kesehatan

Tak disangka bahwa kacang-kacangan yang kecil dapat memberi banyak manfaat kesehatan pada tubuh, mulai dari mengobati penyakit jantung, kolesterol, diabetes, kanker hingga menurunkan berat badan. Kacang merupakan nutrisi ‘pembangkit tenaga listrik’, yang banyak mengandung vitamin E, asam folat, tembaga, magnesium dan asam amino arginin, yang masing-masing memainkan peran penting dalam mencegah penyakit jantung. Selain itu, kacang juga mengandung sterol, yaitu senyawa yang secara teratur ditambahkan ke margarin untuk mengurangi penyerapan kolesterol.
Berikut beberapa manfaat kesehatan dari kacang-kacangan:

Hazelnut untuk penuaan dini.

Hazelnut yang kaya dengan vitamin E dan asam lemak esensial, dapat menjaga sel-sel lemak di bawah kulit sehingga mencegah keriput dan dapat memicu pertumbuhan sel kulit baru.
Almond, kacang macadamia dan pecan untuk obati kolesterol tinggi.
Almond memiliki dampak yang sangat positif dari kolesterol jahat. Studi membuktikan bahwa pasien yang makan almond 74 g per hari dapat menurunkan kadar LDL (kolesterol jahat) sebesar 9,4 persen, sedangkan kacang macademia 90 g sehari mengurangi LDL 5,3 persen dan kacang pecan 16,5 persen.
Kacang tanah untuk diabetes tipe 2 (diabetes karena gaya hidup).
Banyak bukti menunjukkan bahwa makan kacang tanah dapat melindungi terhadap diabetes dan sindrom metabolik lainnya, terutama batu empedu. Kacang tanah dapat memberi perubahan yang menguntungkan dalam jumlah sel-sel lemak (lipid) dalam darah, ditambah kurangnya kerusakan sel dan inflamasi, sehingga baik untuk penderita diabetes tipa 2.

Kacang Brasil untuk masalah kesuburan.

Produksi sperma memerlukan nutrisi yang cukup spesifik, tapi nutrisi tersebut banyak yang hilang dalam makanan modern, termasuk selenium. Dengan mengonsumsi dua atau tiga kacang Brasil yang kaya selenium tiap hari, dapat mengatasi masalah kesuburan.

Kacang pistachio untuk kanker paru-paru.

Gamma-tocopherol, suatu bentuk vitamin E yang ditemukan di pistachio, dapat membantu mengurangi risiko kanker paru-paru. Penelitian dari Departemen Epidemiologi di University of Texas menunjukkan bahwa makan pistachio setiap hari dapat bermanfaat untuk kanker paru-pru dan lainnya.

Walnut (kacang kenari) dan almond untuk meningkatkan memori.

Makan 45 g kacang kenari sehari dapat membantu gangguan memori yang terkait dengan usia. kacang yang tinggi kandungan alpha-linolenic acid (ALA) dan polifenol lain yang bertindak sebagai antioksidan, dapat memblokir sinyal yang dapat menyebabkan kerusakan pada jalur otak.

Sumber :dokterumum.net

Jangan Mengadahkan Kepala Pada Saat Mimisan

Pada saat mengalami mimisan secara tidak sadar seseorang akan melihat ke ataas kepalanya. Tapi sebaiknya jangan dilakukan, karena akan menyebabkan komplikasi. Saat mimisan terjadi, biasanya orang akan menengadahkan kepalanya agar darah tidak terus keluar. Namun cara ini salah dan justru bisa membahayakan orang tersebut. Hal ini karena kepala yang terangkat ke atas akan membuat darah yang seharusnya keluar menjadi masuk ke tenggorokan dan menyumbat jalur pernapasan, sehingga memicu seseorang tersedak yang nanti akan membuatnya menjadi muntah. Selain itu darah ini juga bisa mengiritasi lambung.
Untuk mengatasi mimisan, posisi yang ideal adalah dengan mendudukkannya dan dengan posisi badan condong ke depan. Posisi ini akan membuat darah keluar dari hidung, dan orang lain dapat melihat kapan darah tersebut berhenti keluar. Jika darah sudah berhenti, cubit bagian lubang hidung dengan lembut dan hati-hati menggunakan ibu jari dan jari telunjuk sehingga tidak menimbulkan tekanan yang besar. Ini untuk membendung aliran darah yang biasanya berupa gumpalan dan cobalah bernapas melalui mulut. Letakkan kompres dingin di sekitar hidung untuk membantu menghentikan perdarahan dengan cara menyempitkan pembuluh darah. Jika darah tidak juga berhenti setelah 10 menit, sebaiknya segera beri pertolongan agar orang tersebut tidak kehilangan darah lebih banyak lagi.
Mimisan bisa terjadi pada siapa saja baik anak-anak atau pun orang dewasa. Penyebab mimisan ini akibat pecahnya pembuluh darah halus dirongga hidung yang bisa disebabkan oleh berbagai hal seperti infeksi, alergi, trauma, atau penyakit serius lainnya seperti kelainan darah. Tapi umumnya penyebab normal mimisan akibat adanya pukulan atau benturan pada hidung. Mengorek atau mengeluarkan cairan hidung terlalu keras juga bisa menjadi pemicu timbulnya mimisan. Selain itu kondisi di sekitar yang terlalu panas atau lembab juga bisa menyebabkan seseorang mimisan.

Sumber : dokterumum.net

Minggu, 20 Februari 2011

Belajar dengan online di internet

Mengenal Sinonim Kata

Tujuan:  anak mengenal sinonim atau kata yang mempunyai persamaan arti.

Petunjuk:  Pilihlah sinonim yang tepat untuk kata-kata yang bergaris bawah pada kalimat-kalimat di bawah ini!


Benar
1. 
  a. murka


Benar
2. 
  c. lezat


Benar
3. 
  b. suka


Benar
4. 
  a. menuruti


Benar
5. 
  b. petuah


Benar
6. 
  d. bisa


Benar
7. 
  a. bohong


Benar
8. 
  c. pandai


Benar
9. 
  b. laba


Benar
10. 
  d. tempat tinggal


Sumber : duniabelajar.com 

Kamis, 17 Februari 2011

Apakah Indonesia Terkena Dampak Kilatan Matahari?


Flare (Ist)
Jakarta - Flare atau kilatan api besar terjadi pada Matahari pekan ini. Namun, dikatakan peneliti, dampaknya tidak sampai mempengaruhi wilayah Indonesia.

Disebutkan peneliti observatorium Bosscha Evan Irawan Akbar, wilayah yang terpengaruh fenomena ini hanyalah daerah lintang Bumi seperti Inggris, kutub utara, Kanada dan Rusia.

"Indonesia, berada di khatulistiwa tidak terkena dampak ini. Ada pun jenis gangguan yang dialami wilayah-wilayah yang terkena dampaknya adalah gangguan sinyal komunikasi dan penerbangan," kata Evan saat dihubungi detikINET, Kamis (17/2/2011).

Disebutkan Evan, fenomena kilatan api ini adalah aktivitas alamiah Matahari dan tidak perlu ditakutkan. "Kalaupun terjadi gangguan, hanya berlangsung sekitar tiga sampai lima menit," kata Evan.

Memang, dalam beberapa kasus fenomena ini menimbulkan akibat yang cukup serius. Evan mencontohkan, gangguan cukup besar akibat flare pernah dialami Finlandia pada 2009, yang menyebabkan mati listrik.

"Akibat ini bisa timbul jika terjadi induksi listrik ketika kilatan api itu sampai ke Bumi. Kalau yang terjadi kemarin, meski besar tetapi tidak sampai membahayakan. Masih dalam batas normal," terangnya.     

Disebutkan juga oleh Evan, terjadinya flare tidak dapat diprediksi. Para peneliti hanya bisa memonitor aktivitas Matahari dan memperkirakan intensitasnya apakah akan  membesar atau mengecil.
( rns / wsh )

Kalender Peristiwa Dunia 1900-1999

1900 – 1932
1900 Escalator ditemukan oleh Charles Seeberger. Jepitan kertas dipatenkan oleh seorang Norwegia bernama Johann Vaaler. Loudspeaker ditemukan oleh Horace Short. Charlotte Cooper menjadi wanita pertama yang memperoleh medali emas Olimpiade untuk cabang olahraga tenis.
1901 Christmas tree lights are introduced by Edison General Electric Co. The first facelift is performed by Eugene Hollander in Berlin on a Polish aristocrat. First time getaway car is used by 3 bank robbers in Paris.
1902 Boneka Teddy bear diciptakan oleh seorang imigran Rusia yang datang ke Amerika Serikat setelah dia melihat sebuah karton di koran yang menggambarkan presiden Theodore “Teddy” Roosevelt. Penemuan mesin penjual otomatis. Willis Carrier menemukan mesin pengatur suhu (air conditioner).
1903 Orville Wright menerbangkan pesawat terbang bermesin pertama dalam sejarah, Kitty Hawk, selama 12 detik – 4 penerbangan dilakukan pada tanggal 17 Desember. Diawal tahun itu pula, seorang fisikawan Rusia bernama Konstantin Tsiolkovsky menyatakan bahwa dengan teori matematika kompleks suatu hari manusia akan mengarungi ruang angkasa dan menjelajahi planet. Tour de France pertama. William Harley and Arthur Davidson launch the Harley-Davidson motorcycle company.
1904 Teh celup ditemukan oleh Thomas Suillivan. Perjalanan bawah air pertama dengan menggunakan kapal selam – dari Portsmouth ke Isle of Wight. Henry Royce dan Charles Rolls merintis Rolls-Royce.
1905 Norwegian explorer Roald Amundsen discovers the magnetic north pole. Albert Einstein publishes “theory of relativity.” Sinn Fein founded by printer Arthur Griffith.
1906 William Kellogg menemukan makanan cornflakes. Lewis Nixon menemukan sonar. Kopi instan ditemukan oleh Mr G Washington, seorang Inggris yang hidup di Guatemala. Grand Prix pertama diadakan di Le Mans, Perancis -dan dimenangkan oleh seorang supir Romania bernama Ferenc Szisz dengan menggunaka sebuah Renault. Picasso menemukan aliran kubisme.
1907 Frenchman Paul Cornu designs first helicopter, flying it for a few seconds. First blood transfusion. Leo Baekeland discovers plastic. Colour photography invented by Auguste and Louis Lumiere.
1908 Paper cups launched by the International Paper Co New York. Ford Model T rolls out. Einstein proposes quantum theory. Swiss chemist Jacques Brandenberger invents cellophane. Gideon Bible Company started.
1909 American Robert Peary reaches North Pole. French aviator Louis Bleriot flies across the English Channel in a wooden monoplane tied together with piano strings. Briton George Smith launches the first commercially made colour film.
1910 French physicist George Claude invents neon light. Thomas Edison demonstrates the talking motion picture. Artificial silk stockings made in Germany. Duncan Black and Alonzo Decker found Black & Decker in Baltimore. Mrs John B Dodd starts Father’s Day. The Dalai Lama is forced to flee Tibet as Chinese invade Lhasa.
1911 Norwegian explorer Roald Amundsen, who discovered the magnetic north pole, reaches the South Pole. First airmail is carried from London to Berkshire. Republic of China founded. Chevrolet Motor Co founded. First Hollywood studios built. Word “Vitamin” used to describe chemicals necessary to diets.
1912 First crossword puzzle published in New York Journal. Dr Gaston Odin discovers the cancer microbe. Albert Berry makes the first parachute jump from an airplane. First neon advertising sign is displayed in Paris, for Cinzano. First self-service food store opens in California. The Titanic sinks on April, 15. Turkey surrenders to Serbia and Bulgaria, ending the Ottoman period.
1913 Briton Henry Brearly invents stainless steel. Thomas Edison invents the telephone recorder. Georgia Broadwick becomes the first woman to make a parachute jump.
1914 World War I breaks out on 4 August. First aerial dogfight, when Joseph Frantz and Louis Quenault in a Voisin shoot down a German Aviatik. Colour photographic process invented by Eastman Kodak. First traffic lights, installed in front of British House of Commons. Gideon Sundback designs the zip fastener. First commercial airline flies from Tampa to St Petersburg, Florida. First passenger meal served on airplane in flight, from Russia to Ukraine. US President Woodrow Wilson proclaims Mother’s Day, a revival of a practice that dates back to the Greek empire.
1915 James Lewis Kraft launches process cheese in Canada. Eugene Sullivan and William Taylor invents Pyrex in New York. Poison gas is used as a weapon in Ypres, Belgium by German forces.
1916 George Jung produces the first fortune cookies, in Los Angeles. Coca-Cola launches its curvaceous bottle, modelled on the cola nut. William Boeing found his aircraft construction company. John D Rockefeller becomes the first billionaire.
1917 BMW founded. Charlie Chaplin signs the first million dollar movie contract. Lenin leads the Russian revolution. British royal family changes name from Saxe-Coburg-Gotha to Windsor. The war tank is introduced, at the Battle of Cambrai. The airplane is used to drop bombs, in Belgium.
1918 US astronomer Harlow Shapley discovers the size and shape of the milky way. Electric food mixer is manufactured by Universal Co. Robert Ripley’s strip “Believe it or not!” is published in the New York Globe. Germany surrenders to the Allies on 11 November at Compiegne, France.
1919 The Treaty of Versailles signed 28 June, concluding WWI. Wireless telephone is invented, allowing pilots to talk in-flight. First non-stop flight across the Atlantic made by Briton John Alcock and American Arthur Whitten Brown, from Newfoundland to Ireland. KLM of the Netherlands is the world’s first airline company. Physicist Ernest Rutherford discovers a means of splitting the atom.
1920 Electric hand iron goes on sale in London. The tommy-gun is patented by John T Thompson. First ice cream on a stick is sold by Harry Burt at his Good Humour Bar. Swiss psychiatrist Hermann Rorschach devises “inkblot test.”
1921 Johnson & Johnson launches the band-aid bandage. Avus Autobahn in Berlin is the first motorway. Californian medical student John Larson invents the polygraph (lie detector). Philo Farnsworth realized an idea for TV.
1922 Husband-and-wife team De witt Wallace and Lila Acheson launch Reader’s Digest. British Egyptologist Howard Carter discovers the tomb of Tutankamun, pharaoh 1316-1322BC. The snowmobile is built by 15-year old Joseph Bombardier in Quebec. The police car, called a bandit-chaser, is launched in Denver, Colorado, using a Cadilac engine.
1923 Swiss John Harwood invents the self-winding watch. Jacob Schick patents the electric shaver. 16mm home movie camera is launched by Kodak. Frank Epperson invents the popsicle when he leaves his lemonade mix on a windowsill overnight.
1924 First round-the-world flight. First Winter Olympics at Chamonix, Switzerland. Columbia Pictures and MGM founded. Spindryer launched by Kleenex. Caesar Cardini, owner of “Caesar’s Palace” in New York invents Caesar salad.
1925 Red double-decker busses enter service in London. In-flight movie offered by German airline. Walter P Chrysler founded vehicle company. Frisbee is invented – by Yale students, using empty plates used to hold pies from the Frisbie Baking Company.
1926 Marion B Skaggs founded Safeway food stores. Scottish engineer John Logie Baird demonstrates a machine that transmits movie pictures using radio technology, calling it a “televisor”, based on a 1884 idea by German Paul Nipkow. (But the mechanical TV system is beaten to general use by Philo Farnsworth’s design of 1928.)
1927 25-year old Charles Lindbergh flies non-stop from New York to Paris in Spirit of St Louis. The Jazz Singer, starring Al Jolson, is the first talkie movie. The first words were: “Wait a minute! You ain’t heard nothing’ yet!” First transatlantic phone call – at $75 for 3 minutes, half the cost of a car.
1928 Scottish biologist Alexander Fleming discovers penicillin. Philo Fransworth has a working model for TV. TV sets go on sales in the US for $75. Harry Ramsden opens the first chip shop in Bradford, England. First Bubble Gum, Fleer’s Dubble Bubble, goes on sale in the US. JW Horton and WA Morrison invent the quartz crystal clock.
1929 US engineer Paul Galvin invents the car radio. Enzo Ferrari launches his company. Colour television pictures is transmitted in New York. Kelloggs launches Rice Krispies. Popey debuts in the Thimble Theatre strip by Elzie Segar. New York Stock Exchange crash on “Black Thursday” 24 October.
1930 The “differential analyzer”, or analog computer, is invented by Vannevar Bush at MIT in Boston. General Electric launches the electric kettle with automatic cut-out. First football World Cup, won by host Uruguay.
1931 Harold Edgerton menemukan lampu blitz untuk kamera. Orang Jerrnan yang bernama Max Knott dan Ernst Ruska menemukan mikroskop elektron. Chevrolet meluncurkan jenis mobil truk bak terbuka. The American anthem “land of the free and the home of the brave” is adopted.
1932 Depresi dunia mencapai puncaknya. Pemantik api Zippo diperkenalkan. Britons John Cockroft dan Ernest Walton memperkenalkan energi nuklir dengan cara demontrasi pemisahan atom. Fisikawan Inggris yang bernama James Chadwick menemukan neutron. Carrier Corp menemukan mesin pengatur suhu (AC). Edwin Land mengembangkan kacamata hitam Polaroid.
1933 – 1964
1933 Kue coklat chip ditemukan oleh Ruth Wakefield. Pelarangan minuman keras dihapus pada tanggal 5 February – ada 1,5 juta barel bir yang diminum pada malam itu. Adolf Hitler menjadi pemimpin Jerman.
1934 Binatu pertama yang bernama “washeteria” dibuka di Texas. Seorang insiyur Inggris menemukan “mata kucing” untuk rambu jalan. Charles Darrow menemukan permainan monopoli. Carl Kaelen memperkenalkan cheeseburger pada restoran burger miliknya di Louisville, Kentucky.
1935 Wallace Carother memimpin ilmuwan DuPont untuk menemukan nilon, dan menyebutnya “polymer 6.6.” Penguin Books diluncurkan oleh percetakan The Bodley Head. Alat bantu pendengaran diluncurkan. Kreugers meluncurkan produk bir dalam kemasan kaleng.
1936 Volkswagen Beetle diluncurkan. Majalah Billboard memuat “hit parade” yang pertama. Seorang Jerman yang bernama Heinrich Focke membuat helikopter pertama yang suksesdapat terbang, yaitu FA61. Raja Edward VIII mengumukan secara resmi untuk menikahi janda cerai dua kali berkebangsaan Amerika yang bernama Wallis Simpson.
1937 Nomor panggilan darurat untuk bantuan polisi – 999 -diluncurkan di London. Humphrey Bogart membintangi 8 filmtahun ini. Jembatan Golden Gate dibuka untuk umum. Hormel meluncurkan produk daging babi dan ham dalam kaleng, yang dinamakan Spam.
1938 Perusahaan Swiss yang bernama Nestle memperkenalkan produk kopi instan, Nescafe (baca tentang kopi). Keranjang belanja pasar swalayan diperkenalkan di Oklahoma. Maiden menerbangkan pesawat terbang bertekanan, Boeing Stratoliner. Roy Plunkett menemukan Teflon. Chester Carlson menemukan proses mesin fotokopi, “xerography.” Debut tokoh Superman debuts dalam sebuah komik laga.
1939 Pecahnya Perang Dunia II. Frank J Whittle menemukan mesin. Robert Watson-Watt menemukan sistem radar. Nash memperkenalkan mobil yang dilengkapi sistem pendingin udara (AC). General Electric meluncurkan produk kulkas dengan ruangan pembeku es. Igor Sikorsky memenangkan perkelahian di dalam helikopter VS300-nya. “Gone with the wind” difilmkan.
1940 Kebang gula M&M diluncurkan sebagai komsumsi militer. Resep makanan Kolonel Sanders’ diluncurkan oleh Kentucky Fried Chicken. Stoking Nilon diperkenalkan. Proses pepbekuan kering ditemukan. CBS membuat film berwarna untuk televisi yang pertamakalinya di dunia. Debut Bugs Bunny dalam judul “A wild hare.”
1941 Jepang menyerang pelabuhan Pearl Harbour yang menyeret Amerika Serikat untuk turut dalam kancah Perang Dunia II. Kendaraan Willys General Purpose , atau GP (kemudian dikenal sebaga “jeep”) diperkenalkan oleh perusahaan Bantam Car Co. Di New York, WNBT menjadi stasiun radio komersial yang pertama. Obat serangga aerosol muali dipasarkan di Amerika Serikat.
1942 Tony the Tiger debuts as mascot for Kellogg’s Frosted Flakes. Earl Tupper uses polyethylene to create Tupperware. A sell-by-date is first used – on Lyons Coffee in Britain. Glenn Miller receives the first gold disc for selling a million copies of Chattanooga Choo Choo. Italian physicist Enrico Fermi launches the first controlled nuclear chain reaction at the University of Chicago.
1943 Irish chef Joe Sheridan introduces Irish Coffee at Shannon Airport, Ireland. Swiss chemist Albert Hofmann accidentally discovers the hallucinogenic properties of LSD. In Britain, a 1,500-valve electronic machine, called Colossus, becomes the first programmable or digital computer, used to decode German messages.
1944 Allied D-Day landings at Normandy, France break German defences. “The Three Caballeros” by Walt Disney becomes the first film to combine live action and animation. Hungarian journalist Laszlo Biro invents ballpoint pens. Elizabeth Taylor stars in “National Velvet”, filmed in California where Taylor was living as a war evacuee.
1945 German forces finally surrender in May. The US drops atom bombs on Hiroshima and Nagasaki, leading to Japan’s surrender. 35 million people were killed in WWII, 18 million were from Russia. UN is founded, as is the IMF (International Monetary Fund). Percy LeBaron Spencer invents the microwave oven. “Coke” is registered as a trademark by the Coca-Cola company.
1946 Enrico Piaggio launches the Vespa scooter in Italy. Louis Reard introduces the bikini swimsuit in Paris, modelled by Micheline Bernardini. Proctor & Gamble launches Tide. Cannes Film Festival is launched. The Electronic Numerial Integrator and Calculator (ENIAC) at the University of Pennsylvania, with 18,000 electronic valves, performs 5,000 additions or subtractions per second. The world’s first nuclear reactor is opened in the USSR.
1947 Edwin H Land invents the Polaroid instant camera, which prints black-and-white photos in 60 seconds. First solid-body electric guitar is built by Les Paul. AT&T invents cell phone (became commercial only 1983). Chuck Yeager breaks the sound barrier in the Bell X-1 rocket plane. The Edinburgh Festival is launched. Mikhail Kalashnikov invents the AK-47. The Dead Sea Scrolls are discovered by a Bedouin shepherd in Jordan – dating from the 1st century, they are in Aramaic, the language of Jesus, and Hebrew. The 400 scrolls contain fragments of every book of the Hebrew Bible except Esther.
1948 Israel established. Kenneth Wood launches the Kenwood Chef food mixer, and Daimler introduces electric windows in cars. Robert Hope-Jones invents the Wurlitzer jukebox. Columbia Records introduces long-playing record, LP. Bell laboratories displays the first transistor.
1949 In Britain, Robinson’s launches the world’s first disposable nappies, “Paddipads”. De Havilland Comet is the first jet airliner. Israel’s capital move from Tel Aviv to Jerusalem. Birth of the People’s Republic of China. NATO founded. Republic of Ireland founded.The first Emmy is awarded.
1950 Otis invents the passenger lift. Charles Schultz launches “Peanuts”. Mr Potato Head debuts. Diners Club issues the first credit card. Korean war erupts. Danish doctor Christian Hamburger performs the first sex change operation on New Yorker George Jargensen, who becomes Christine Jargensen.
1951 First Miss World contest is held at the Lyceum theatre in London, won by Miss Sweden. John Paul Getty becomes the richest man. Zenith Radio Corp introduces cable television. Chrysler introduces power steering. First space flight by living creatures when US sends 4 monkeys into the stratosphere. Remington Rand launches the first commercially available computer, the Univac 1.
1952 M&R Labs introduce the first coffee creamer, “Pream”. Kirsch launches the first diet soft drink, “No-Cal Ginger Ale”. Car safety belts introduced. BOAC starts first jet passenger service. Sony invents pocket-sized transistor radio. Ian Fleming’s James Bond debuts in novel “Casino Royale”.
1953 US physiologist Ancel Keys suggests link between heart disease and high fat diet. Dr James Watson discovers the structure of DNA. Playboy magazine is launched. Edmund Hillary and Tenzing Norgay reach summit of Mount Everest. Baron Bich launches Bic ballpoint in France. Queen Elizabeth II crowned.
1954 Oxford student Roger Bannister breaks the 4-minute mile. Elvis Presley debuts with “That’s all right, Mamma.” Racial segregation in US schools banned. Nuclear power station begins production in Obninsk, USSR. First mass-produced computer by IBM, installing 120 “650′s”. Ray Kroc start McDonalds.
1955 Guinness Book of Records is published. Clean Air Act is passed in Britain. Walt Disney opens Disneyland in Anaheim, California.
1956 CIA launches the U-2 spy plane. Swiss Georges de Metral perfects Velcro. John Bachus and his IBM team invent FORTRAN, the first high-level programming language.
1957 USSR launches the Sputnik satellite into space. The EEC, European Economic Community, founded. The Medical Research Council links lung cancer with smoking.
1958 Yves Saint Laurent holds his first fashion show in Paris. Danish toymakers Ole and Godtfred Kirk Christiansen launches Lego. Bill and Mark Richards of California invents the skateboard. Australian David Warren invents the black box flight recorder. NASA founded. Jack Kilby from Texas and Robert Noyce from California invents the integrated circuit at the same time! However, their idea is not new – Briton GW Dummer had suggested such a design in 1952.
1959 First pictures of dark side of the moon by Luna III. Fidel Castro takes power in Cuba. Alec Issigonis’s Morris Mini is launched. Haloid launches the first copier, the “Xerox 914,” able to reproduce documents at the press of a button. Briton Christopher Cockerell launches the hovercraft. Ermal Cleon Fraze invents the easy-open can. First Daytona 500 takes place, won by Lee Petty in an Oldsmobile. The Beatles form. Barbie doll debuts, after she started life years earlier as Lilli.
1960 US submarine Triton makes the first round the world undersea voyage. Two hackers from MIT create the first computer video game, Spacewar. “Ben Hur” is awarded 10 Oscars. Largest earthquake recorded in Chili.
1961 Yuri Gagarin the first man in space. A coup, backed by the CIA and President John F Kennedy, fails at the Bay of Pigs in Cuba. Russia starts building the Berlin Wall. Bob Dylan plays his first gig, in New York. World Wildlife Fund founded. Weight Watchers founded by 97kg (214 lb) Jean Nidetch.
1962 The Beatles debut with “Love me do”. John Glenn becomes first American in space. Dow Corp invent silicone breast implants. Ivan Sutherland demonstrates Sketchpad, the first programme to use windows, icons, and a light pen. In “the Cuban crisis,” Khrushchev removes Russian nuclear missiles from Cuba, but only after Kennedy agrees to remove US missiles from Turkey.
1963 President John F Kennedy tewas dibunuh. Ursula Andress terpilih dalam uji bintang ‘panas’ untuk berperan dalam film “Four for Texas”. Velentina Rereshlova menjadi wanita pertama di luar angkasa dalam pesawat Vostok 6. Telepon dengan tombol pencet diperkenalkan pertama kalinya. First TV instant replay is shown in the US during a football game between the Army and the Navy.
1964 GI Joe doll debuts. The Beatles occupy the Billboard Top Five. Verbands Molkerei introduces long-life milk in Switzerland. John Kemeny dan Thomas Kurtz mengembangkan bahasa di Dartmouth College.
1965 – 1999
1965 US troops deployed in Vietnam – anti-war protests start at the university of Michigen. Soviet astronaut Alexei Leonov makes the first space walk. Ray Dolby invents the Dolby sound recording system. Stephanie Kwolek discovers kevlar. Biggest power failure in history causes 9-hour blackout in eastern Canada and US, leading to surge in national birthrates 9 months later.
1966 Star Trek debuts on NBC. 64-year old Englishman Francis Chichester becomes the first person to circumnavigate the globe in a boat. Neil Armstrong and David Scott makes the first space docking in Gemini 8. Twiggy, at 17, becomes the world’s most famous model.
1967 Che Guevara is shot dead by Bolivian troops. First staging of the Superbowl. Rolling Stone magazine goes on sale. Bee Gees debut. Dr Christiaan Barnard performs the first heart transplant. Biologists in the US successfully synthesises DNA in a test tube. Seiko launches the quartz wristwatch.
1968 Dr Martin Luther King assassinated. Scientist devise the epidural anaesthetic to ease pain of childbirth. Boeing 747 introduced. Roy Jacuzzi invent the whirlpool bath. Kodak launches the Instamatic. Bill Gates and Paul Allen use their first computer, an ASR-33 Teletype.
1969 Neil Armstrong is the first man on the moon. The “Aquarian Exposition” takes place in Woodstock, New York, (Woodstock Festival). Yasser Arafat becomes leader of PLO. The first test-tube fertilisation of human eggs, in England. US Department of Defense starts ARPANET, the forerunner of the Internet.
1970 The Beatles split up. IBM introduces the floppy disk (invented by Yoshuito Nakamats in 1950). New English Bible launched, sells 1 million copies in first week.
1971 Philips launches the VCR. Intel launch the microprocessor. Bruce Lee receives international acclaim with “Fist of fury”. Britain conforms to the decimal currency. Greenpeace founded in Canada.
1972 Polaroid introduces the instant colour camera. Texas Instruments launches the pocket calculator. Nolan Bushnell of Atari introduces Pong, the first major coin-operated electronic video game. Nike running shoes launched. World War II ends for Shoichi Yokoi of Japan, who give himself up on Guam Island where he has hidden for 27 years.
1973 Watergate scandal breaks. US pulls out of Vietnam. Arab oil embargo brings Europe to its knees. Bic invents the disposable lighter. Members of the Marin County Canyon in California invents the mountain bike.
1974 Lt Hiroo Onoda surrenders on the island of Lubang, finally convinced that WWII is over, 29 years after it ended. Art Fry invents Post-It. GM introduces the catalytic converter. Gillette introduces the disposable razor.
1975 South Vietnam surrenders to North Vietnamese Communists troops. Junko Tabei of Japan becomes first woman to reach Everest summit. Soviet Soyuz 19 docks with Apollo 18. IBM launches the laser printer. Popular Electronics announces Altair, the first “personal computer”.
1976 Viking I lands on Mars. 14-year old Romanian Nadia Comaneci scores 5 perfect 10′s at Montreal Olympics. Konica introduces automatic focus camera. Apple computers founded by Steve Jobs and Stephen Wozniak. The Eagles become the first group to go platinum, with a million sales of their Greatest Hits LP.
1977 Apple II becomes the first mass-produced home computer. Star Wars debuts. Rings around Uranus discovered.
1978 Karol Wojtyla of Poland becomes Pope John Paul II. Taito Corp launches first arcade video game, Space Invaders. In England, Louise Brown is the first test-tube baby. Superman the movie debuts, starring Christopher Reeve.
1979 Nuclear accident at Three Mile Island, Pennsylvania. Russia invades Afghanistan. Nobel prize awarded to Mother Teresa. Sony launches the Walkman. Frank Rudy designs first air-cushioned running shoe, the Nike Tailwind.
1980 Philips invents the CD. US ice hockey player Scott Olson develops roller blades. Italian Reinhold Messner makes the first solo ascent of Mount Everest. World Health Organisation declares end of smallpox. John Lennon is shot by Mark Chapman.
1981 IBM launches their PC. BMW develops the first in-car computer. PacMan hits the arcades. Shuttle Columbia launched. Prince Charles and Lady Di wedded.
1982 Barney Clark receives artificial heart – operation by Dr William de Vries. European doctors offer liposuction. Rings around Neptune discovered. First papal visit to Britain since 1531. PacMan is Time Magazine’s “Man of the Year.”
1983 HIV virus identified. Cabbage Patch Kids debuts, as does Madonna. Sally Ride is first US woman in space. Pioneer 10 becomes the first man-made object to travel beyond the solar system. Grandson of Alexander Graham Bell answers first commerical cell phone call. Computer hackers break into US defence computers. Programmer Jaron Lanier coins the term “virtual reality”.
1984 Apple Computers launch the Macintosh. Canadian writer invents the word “cyberspace”. Dr William Clewall perform the first operation on an unborn foetus. Bruce McCandless becomes the first man to fly in space without a safety line.
1985 British scientist Joe Farman discovers the hole in the ozone. Dr Alec Jeffreys discovers genetic fingerprint, using DNA, at Leicester University. Lasers are first used in surgery. Clive Sinclair introduces the battery-operated car. Commercial whaling banned.
1986 Dick Rutan and Jeana Yeagar makes the first non-stop non-refuelling flight around the world. Nuclear reactor explodes in Chernobyl, Ukraine. Soviet Union launches Mir space station. Fuji introduces disposable camera. Tom Cruise stars in Top Gun.
1987 World population reaches 5 billion. World stock exchanges collapse on Black Monday, 20 Oct. First optic cable is laid across Atlantic Ocean. Richard Branson and Per Lindstrand make first transatlantic hot air balloon crossing. GM invents active suspension, on Lotus F1 car.
1988 US introduces the F-117 stealth fighter. Prozac launched, as is RV486, an abortion-inducing drug. Bombs set by Lybian terrorists explodes on Pan Am 747 over Lockerbie, Scotland. Salman Rushdie’s “The Satanic Verses” is published.
1989 One of the last unspoiled areas on earth threatened when the tanker Exxon Valdes runs aground in Alaska. CFC gases banned. Russia quits Afghanistan. Tiananmen Square protests by students. Berlin Wall comes down. Tim Berners-Lee develops the World Wide Web.
1990 Gulf War erupts as NATO defends Kuwait from Iraqi invasion. Germany reunites. Breakthrough in the Channel Tunnel. Hubble space telescope launched.
1991 End of the Soviet Union. Iraqi forces expelled from Kuwait. Helen Sharman becomes the first British astronaut, on Soyuz TM-12. 5,000 year old frozen body is discovered in Alps, named “Otzi”, with tattoos on his back, knees and ankles.
1992 World’s first damages award made for illness causes by passive smoking, in Sydney. Fighting breaks out in Sarajevo, Bosnia.
1993 World Wide Web goes graphic with the launch of the Mosaic browser. Plan to map the entire genetic structure of humans, Human Genome Project, launched in San Diego. Queen Elizabeth II becomes the first British monarch to pay income tax.
1994 An asteroid passes earth at only 160 000km (100,00 miles). Channel Tunnel opens for business.
1995 Lisa Clayton becomes the first woman to sail around the world. Microsoft launches Windows95. A national computer data base of DNA records opens in UK. 26-year old trader Nick Leeson single-handedly brings down Britain’s oldest bank, Barings, by running up losses of 620 million Pounds.
1996 Same-sex marriages in the US is prohibited under the Defence of Marriage Act. NASA scientist announce the discovery of proof of living organisms on a Mars meteorite in Antarctica.
1997 First ever space funeral when Timothy Leary’s ashes is launched into space. US space probe pathfinder lands on Mars. Scientists at Roslin Institute in Scotland clones a sheep, “Dolly”. Lady Di killed in car crash. World’s first university, where Aristotle and Socrates taught, is discovered in Athens.
1998 Microsoft meluncurkan Windows98. Hukum tentang anti perkawinan antar ras dicabut di Carolina Selatan, Amerika Serikat. Seorang Perancis bernama Benoit Lecomte berenang melintasi Samudera Atlantic.
1999 NATO melakukan serangan udara terhadap Serbia. Penduduk Alabama, Amerika Serikat mengadakan pemungutan suara untuk Undang-undang anti Perkawinan antar ras. Para ilmuwan mencatat kecepatan angin tornado yang melanda kota Oklahoma merupakan rekor yang paling tinggi di dunia, yaitu 509 km/jam (318 mph) . Populasi dunia telah mencapai 6 milyar manusia.

Sumber : wordpress.com